Kamis, 13 September 2018

Apa Itu Desain Grafis?

   
   Mungkin kalian sudah tidak asing lagi mendengar kalimat "Desain Grafis". Tapi apa semua orang tahu apa sih desain grafis itu? Dalam kesempatan ini saya akan memperkenalkan pengertian desain grafis.
       Desain grafis adalah salah satu seni untuk berkomunikasi dengan tulisan, ruang dan gambar. Desain grafis juga merupakan salah satu dari bagian komunikasi visual. ilmu desain grafis mencakup tipografi, seni visual, tata letak, dan desain interaksi.
      Apa sih karya dari desain grafis?
      Saat ini kita hidup di zaman modern yang mana kita tidak bisa terlepas dari teknologi. Dan semua itu tidak dapat dipisahkan dari jasa desain grafis. Contoh dari hasil desain grafis adalah poster, kartu nama, brosur, surat kabar, majalah, rambu lalu lintas, logo, billboard, dll. Selain itu juga digunakan dalam halaman media sosial yang kita gunakan, misalnya adalah facebook, twitter, instagram, BB.
       Kalau kita perhatikan kebanyakan dari karya desain grafis adalah berbentuk dua dimensi. Karena dia sedang mengajak berkomunikasi dengan kita. Maksudnya tujuan utamanya disini adalah persuasif (mengajak) audiances agar tertarik dengan apa yang ia sampaikan. Misalnya adalah pada brosur. Bila brosurnya menarik maka secara otomatis akan banyak orang yang berminat untuk membeli barang / jasa yang tertera dalam brosur itu. Begitu pun dengan poster, bila desain posternya menarik, maka secara otomatis akan banyak pula orang yang berminat untuk menonton film yang tertera dalam poster. Hal ini berlaku untuk semua hasil desain grafis.
        Seorang desainer grafis harus kreatif agar hasil desain yang kita buat menarik konsumen, maka ia harus pandai dalam memilih elemen-elemen yang ada dalam hasil karya yang  dibuat.
       

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Membuat Kartu Nama Menggunakan Corel Draw

       Hai, kawan! Setiap orang pasti memiliki identitas diri yang dibutuhkan untuk kehidupan sehari-hari terutama dalam dunia kerja. Karena...